Tuesday, July 11, 2023

Round Up Meeting Fasilitator & Orangtua Siswa TK Islam Al-Karim


Round Up Meeting merupakan salah satu kegiatan penting di Sekolah Alam Al-karim.  Kegiatan ini bertujuan untuk menjelaskan kepada orang tua murid tentang program apa saja yang akan dipelajari oleh siswa/i selama 1 (satu) semester. 


Manajemen TK Islam Al-karim sukses melaksanakan kegiatan Round Up Meeting  bersama Fasilitator (guru) dan orang tua/wali murid, (Selasa, 11 Juli 2023). Kegiatan ini dilaksanakan di di Aula SMP. Kepala sekolah TK Islam Al-Karim, Umi Anggun Larasati, S.Pd mensosialisasikan kepada orang tua mengenai program kegiatan TK selama 1 (satu) semester di tahun ajaran baru 2023.


Adapun program-program kegiatan sekolah TK Islam Al-Karim pada semester 1 (satu) diantaranya sebagai berikut :


1. Charity (amal)

Kegiatan Charity merupakan kegiatan berbagi atau kegiatan amal. Progam ini diadakan dalam upaya untuk menumbuhkan rasa kepedulian pada anak. Target kegiatannya yakni di sekitar lingkungan TK


2. Talents Show (Pertunjukan Bakat)

Umi Anggun Larasati, menjelaskan bahwa setiap anak memiliki kemampuan yang berbeda-beda, dengan adanya kegiatan telent show, bakat-bakat anak akan terlihat


"Adanya kegiatan ini, bisa menumbuhkan rasa percaya diri pada anak," Tutur Umi Anggun Larasati


3. Selling Product (Menjual Produk)

Kegiatan ini memiliki banyak manfaat diantaranya: 

• Membangun jiwa entrepreneur 

• Mengenalkan mata uang

• Memperkenalkan proses jual beli

• Membangun jiwa mandiri, berani dan bertanggung jawab


Selain menjelaskan berbagai progam kegiatan, dalam Round Up Meeting, Orang tua/wali diajak diskusi bersama wali kelas. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenal dan memahami anak. 


"Dengan adanya diskusi ini, wali kelas akan lebih mengenal anak dan tahu bagaimana cara menanganinya," Tutur Umi Anggun Larasati




Editor: Abi Tio & Tim Media